Lowongan Kerja PT Metal Manufakturing Indonesia

PT Metal Manufakturing Indonesia

Tanggal Dipublish:
Pendidikan: , ,
Jurusan: , , , , , ,
Lokasi: , ,
Tipe Pekerjaan:Full Time
Pengalaman:1 - 5 Tahun

Lowongan Kerja – Metal Manufakturing Indonesia telah berdiri sejak tahun 2003, perusahaan yang berfokus pada produksi komponen logam berkualitas tinggi. perusahaan ini menyediakan berbagai produk, mulai dari suku cadang otomotif hingga elemen konstruksi. Komitmen kami terhadap mutu dan kepuasan pelanggan menjadikan PT Metal Manufakturing Indonesia sebagai pilihan utama di sektor manufaktur logam serta memberikan pelayanan one stop solution sebagai solusi produksi metal produk mulai dari Mould/Dies, OEM Part dan Metal Packaging.

Metal Manufakturing Indonesia memperluas bisnisnya dengan mengembangkan layanan stamping/punching untuk industri peralatan dapur dan otomotif dan  bergabung dengan komunitas Astra Group. Langkah ini memperkuat posisi kami dalam industri manufaktur, dengan menawarkan produk metal packaging berkualitas tinggi untuk berbagai kebutuhan.

Baca: Info Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru

Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan asset yang sangat berharga atau sebuah investasi besar yang akan menjadi faktor utama yang menentukan suatu keberhasilan sebuah perusahaan/instansi. Pengelolaan Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) yang tepat bagi sebuah perusahaan/instansi akan menjadi faktor utama dan membawa kesuksesan yang maksimal. Kreatifitas dan dedikasi para ahli dibidangnya adalah kunci keberhasilan sebuah perusahaan/instansi. Apresiasi yang tinggi atas kontribusi para karyawan menumbuhkan lingkungan kerja yang produktif, inovatif, kreatif dan dinamis.

Maka dari itu PT Metal Manufakturing Indonesia kembali membuka rekrutmen lowongan kerja terbaru untuk sejumlah posisi yang dibutuhkan. Calon kandidat yang memenuhi kualifikasi, memiliki semangat dan dedikasi yang tinggi serta keinginan untuk berkembang meningkatkan keterampilan dan pengalamannya. Berikut adalah posisi dan kualifikasi lowongan yang tersedia pada saat ini.


Lowongan Kerja PT Metal Manufakturing Indonesia

 

 

1. Supervisor QA

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal D3/S1 semua jurusan Teknik
  • Berpengalaman kerja di bidang serupa minimal 3 tahun
  • Diutamakan memiliki pengalaman training kepemimpinan/sertifikat pelatihan ISO 9001
  • Menguasai penggunaan alat ukur (jangka Sorong, micrometer, thickness gauge, RH%)
  • Menguasai Microsoft Office (Word & Excel)
  • Tegas dalam pengambilan keputusan.
  • Bersedia mobile
  • Penempatan Jatikalen, Nganjuk

Uraian Pekerjaan :

  • Membuat dan melaporkan report kualitas setiap divisi
  • Mengatur operasional divisi kualitas dan menjaga target kualitas
  • Membuat checksheet dan instruksi kerja untuk produk
  • Membuat dan mengontrol SOP kalibrasi alat ukur

 

2. Supervisor Workshop (Mould Maker)

Kualifikasi:

  • Pendidikan minimal S1 Teknik Mesin
  • Memiliki pengalaman minimal 5 Tahun dibidang yang sama
  • Mahir drafting 2D, 3D (autocad dan solidwork) serta menguasai MasterCAM
  • Mahir alat ukur (Vernier Caliper, Micrometer, Feeler Gauge)
  • Paham tentang konstruksi moulding/dies
  • Bisa mengoperasikan milling manual, bubut manual, granding surface, cnc bubut, cnc milling, wire cut serta EDM
  • Pernah mengikuti training ISO 9001 Quality Management (diutamakan)
  • Penempatan wilayah Sidoarjo (Waru)

Uraian Pekerjaan :

  • Mengatur proses produksi (memastikan produk kerja, mengatur jadwal pengerjaan, membagi project ke project leader, assembling, & troubleshooting produksi)
  • Mengatur efisiensi dan produktivitas kerja
  • Membuat sistem untuk memaksimalkan produksi
  • Memimpin dan mengarahkan team member agar mencapai target yang ditentukan oleh manajemen.

 

3. PPIC Staff

Kualifikasi:

  • Lulusan S1 Jurusan Teknik (Teknik Industri diutamakan)
  • Pengalaman di bidang yg sama minimal 2 tahun
  • Memahami fungsi perencanaan produksi dan fungsi inventory control
  • Bersedia bekerja di Office dan Lapangan
  • Familiar dengan penggunaan program accurate (lebih diutamakan)
  • Penempatan Plan Jatikalen, Nganjuk, Jawa Timur

Uraian Pekerjaan :

  • Melakukan kegiatan pemantauan dan pelaporan tingkat inventori bahan baku dan pendukung untuk proses produksi
  • Melakukan monitoring inventory pada proses produksi, penyimpanan. barang di gudang maupun bahan baku yang akan didatangkan dari Supplier
  • Menjaga keseimbangan penggunaan kapasitas mesin perusahaan untuk efektifitas dan efiesiensi penggunaan
  • Melakukan perhitungan untuk jumlah stock persediaan (buffer stock)
  • Menurunkan SPK dan menjaga akurasi stok
  • Membuat admnistrasi keluar masuk barang
  • Menghitung kebutuhan material untuk pengerjaan

 

4. Admin Gudang

Kualifikasi:

  • Lulusan S1 (Jurusan Akuntansi dan Ekonomi diutamakan)
  • Pengalaman di bidang yg sama minimal 1 tahun
  • Mahir menggunakan komputer
  • Memiliki kemampuan bekerja sama dengan team
  • Memiliki kemampuan logistik dan manajeman stock barang
  • Familiar dengan penggunaan program accurate (lebih diutamakan)
  • Penempatan Plan Jatikalen, Nganjuk, Jawa Timur

Uraian Pekerjaan :

  • Mencatat distribusi barang
  • Memasukkan data ke program
  • Memeriksa dan melaporkan stock barang
  • Pencatatan terkait data barang yang sudah mencapai masa kadaluwarsa
  • Melakukan stock opname
  • Membuat surat jalan
  • Melakukan pemeriksaan retur

 

5. Mould Designer

Kualifikasi:

  • Pengalaman Min. 5 Tahun di bidang yang sama
  • Pendidikan D3/S1 Permesinan (Design Teknik)
  • Diutamakan memiliki skill permesinan
  • Diutamakan memiliki skill assembling mould trial untuk troubleshooting
  • Penguasaan Autocad & Solidwork (2D & 3D
  • Menguasai software analisa Moldflow
  • Mahir dalam Ms. Office (Excel, Word, PPT)
  • Bersedia ditempatkan di Waru, Sidoarjo

Uraian Pekerjaan :

  • Membuat design moulding 2D & 3D menggunakan Autocad dan Solidwork
  • Melakukan analisa design (Warping, Cooling, Cycle time, dll) menggunakan software moldflow
  • Mengawal proses permesinan untuk memastikan critical poin kualitas
  • Mengawal proses Trial dan melakukan troubleshooting jika ada masalah
  • Menghitung kebutuhan material dan proses kerja untuk kelengkapan penawaran

 

 

Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, Silahkan melakukan pendaftaran secara online.

NOTE :

  • Proses apply rekrutmen ini dilakukan melalui online.
  • Proses rekrutmen dilakukan tanpa biaya (GRATIS!!!).
  • Harap hati-hati penipuan yang mengatasnamakan PT Metal Manufakturing Indonesia, dan Cakerja.
  • Join Group Telegram untuk Update Loker Setiap Harinya di  T.ME/CAKERJA 

Apply Now!

  • Batas Lamaran: 26 Januari 2025
  • Link: https://cakerja.com/14975
Perhatian: Kami tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen disitus ini apabila ada pihak yang mengatasnamakan kami atau perusahaan meminta biaya seperti transportasi atau akomodasi atau yang lainnya bisa dipastikan itu PALSU.
Kategori Lowongan:
D3 D4 S1