Lowongan Kerja – Lion Air merupakan maskapai penerbangan swasta nasional asal Indonesia yang secara hukum didirikan pada tanggal 15 November 1999 dan mulai beroperasi pertama kali pada tanggal 30 Juni 2000, dengan melayani rute penerbangan dari Jakarta menuju Pontianak menggunakan pesawat dengan tipe Boeing 737-200 yang pada saat itu berjumlah 2 unit. Lion Air Group adalah perusahaan induk maskapai penerbangan swasta yang berbasis di Indonesia. Lion Air Group ini terdiri dari beberapa maskapai diantaranya Lion Air, Wings Air, Batik Air, Batik Air Malaysia, Thai Lion Air, dan Super Air Jet
Baca: Info Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru
Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan asset yang sangat berharga atau sebuah investasi besar yang akan menjadi faktor utama yang menentukan suatu keberhasilan sebuah perusahaan/instansi. Pengelolaan Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM) yang tepat bagi sebuah perusahaan/instansi akan menjadi faktor utama dan membawa kesuksesan yang maksimal. Kreatifitas dan dedikasi para ahli dibidangnya adalah kunci keberhasilan sebuah perusahaan/instansi. Apresiasi yang tinggi atas kontribusi para karyawan menumbuhkan lingkungan kerja yang produktif, inovatif, kreatif dan dinamis.
Maka dari itu PT Langit Esa Oktagon (Lion Air Group) kembali membuka rekrutmen lowongan kerja terbaru untuk sejumlah posisi yang dibutuhkan. Calon kandidat yang memenuhi kualifikasi, memiliki semangat dan dedikasi yang tinggi serta keinginan untuk berkembang meningkatkan keterampilan dan pengalamannya. Berikut adalah posisi dan kualifikasi lowongan yang tersedia pada saat ini.
Lowongan Kerja PT Langit Esa Oktagon (Lion Air Group)
1. Penerimaan Pramugara & Pramugari
Kualifikasi Initial Pramugara & Pramugari
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Belum Pernah Menikah
- Belum memiliki pengalaman menjadi Pramugara / Pramugari
- Menarik, Mampu bekerja sama dalam tim, energik, senang membantu & jujur
- Pendidikan min. SMA/SMK/Sederajat, diutamakan lulusan D3 keatas
- Pria berusia 18 – 30 tahun & Wanita berusia 18 – 28 tahun
- Pria tinggi min. 170 cm & Wanita tinggi min. 158 cm (Berat Badan Proporsional)
- Sehat Jasmani dan Rohani
- Tidak Buta Warna (Total/Parsial) dan Sudah Vaksin Covid-19 min. dosis 3
- Tidak memakai behel dan Tidak berjerawat
2. Experience Fight Attendant
Kualifikasi Experience Pramugara & Pramugari
- Warga Negara Indonesia (WNI)
- Berpengalaman menjadi Pramugara/ Pramugari dengan bukti FAC Boeing dan/atau Airbus
- Menarik, mampu bekerja sama dalam tim, energik, senang membantu, bersahabat & jujur
- Pendidikan min. SMA/SMK/Sederajat, diutamakan lulusan D3 keatas
- Pria tinggi min. 170 cm & Wanita tinggi min. 158 cm (Berat Badan Proporsional)
- Pria/Wanita usia maks 40 tahun (Rated B737 NG & A320)
- Sehat Jasmani dan Rohani
- Tidak Buta Warna (Total/Parsial) dan Sudah Vaksin Covid-19 min. dosis 3
- Tidak memakai behel dan Tidak berjerawat
Jadwal & Lokasi Seleksi
Jawadwal 1 :
- Tanggal : 8 & 22 Maret 2024
Jam : 09.00 WIB (Wajib datang tepat waktu)
Lokasi : Komplek Perkantoran Lion Air Group, Balaraja Timur, Tangerang-Banten
Jadwal 2 :
- Tanggal : 15 & 28 Maret 2024
Jam : 09.00 WIB (Wajib datang tepat waktu)
Lokasi : Lion Air Tower – Jl. Gajah Mada no. 7 Harmoni – Jakarta
Dokumen yang wajib dibawa
- Curriculum Vitae
- Surat Pernyataan Orang Tua/Wali (Besar kecil huruf harus sesuai, wajib mengunakan Format dari kami)
- Foto diri terbaru ukuran 4×6 (2 lbr)
- Foto seluruh diri terbaru ukuran 4R
- Fotokopi KTP
- Fotokopi Ijazah/ SKL
- Bukti Sertifikat vaksin covid 19 min. dosis 3
- Paklaring dan FAC (untuk Experience Pramugara/i)
Note :
- Pendaftaran langsung datang ke Lokasi (Kuota maks 250)
- Wajib membawa berkas lengkap, Silakan akses link dibawah
- Surat Pervataan Orang Tua/Wali
- Jika tidak membawa Fisik Surat Pervataan Orang Tua/Wali, Proses Recruitment tidak dapat dilakukan
Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, Silahkan melakukan pendaftaran secara online.
Apply Now!- Batas Lamaran: -
- Link: https://cakerja.com/6936